Banyuwangi, Media Rakyat - Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Kodim 0825 Banyuwangi menggelar upacara bendera yang dipimpin oleh Kasdim 0825 Banyuwangi, Mayor Kav. Suprapto, (senin, 28/10/2024). Upacara yang berlangsung di lapangan Makodim 0825 Jl. R.A Kartini No.2 Kepatihan Banyuwangi diikuti oleh sekitar 100 peserta, termasuk perwira staf, Danramil, anggota, dan PNS Kodim 0825 Banyuwangi.
Upacara dimulai pukul 07.00 WIB, dengan susunan acara yang berlangsung khidmat. Komandan Upacara, Kapten Inf. Gunoto, memimpin penghormatan kepada Inspektur Upacara, diikuti dengan pengibaran bendera merah putih dan pembacaan teks Pancasila serta pembukaan UUD 1945.
Dalam amanatnya, Kasdim 0825 Banyuwangi membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI. Beliau menekankan pentingnya peran pemuda dalam pembangunan nasional, mengingatkan bahwa momen Sumpah Pemuda tahun ini bertepatan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan menentukan arah pembangunan Indonesia ke depan. Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) pada 2024 berada di angka 56,33 persen, dengan harapan agar pemuda Indonesia terus berperan aktif dalam pembangunan nasional, baik sebagai subjek maupun objek pembangunan.
Tema peringatan Sumpah Pemuda ke-96, Maju Bersama Indonesia Raya, mencerminkan semangat persatuan dan kemajuan bangsa, menuju Indonesia yang semakin besar dan sejahtera. Pesan ini diharapkan dapat memotivasi seluruh elemen pemuda untuk berkontribusi dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.
Upacara ini menjadi pengingat pentingnya mempertahankan kesatuan bangsa dan semangat nasionalisme yang diwariskan oleh para pemuda Indonesia masa lalu.
Kodim 0825 Banyuwangi berharap kegiatan peringatan Sumpah Pemuda ini dapat terus menginspirasi generasi muda dalam menjaga persatuan dan memajukan bangsa Indonesia.